Lagu atau musik menjadi inspirasi bagi sejenak bagi diri kita ditengah mumetnya kepala ini dalam menghadapi segala peliknya kehidupan dunia,salah satu jalan alternatif untuk melepas stress adalah mendengarkan musik.iringan lagunya membuat kita kadang ikut bersenandung.namun apa jadinya jika ternyata lagu-lagu tersebut dianggap memuja setan.
Saat mendengarkan sebuah lagu, umumnya ada dua hal yang diperhatikan oleh para penikmat musik pada umumnya, yaitu lirik yang mengena dan musik yang mendukung. Nah, apa jadinya kalau di balik rangkaian lirik-lirik lagu yang kamu dengarkan (bahkan senandungkan) ternyata ada pemujaan setan yang tidak kamu ketahui? Hi, pasti seram dan bikin kamu bertanya-tanya apakah kamu pernah menyanyikan lagu-lagu tersebut tanpa sengaja.
Nah bagaimana jika lagu yang mungkin pernah kita senandungkan tersebut ternyata digosipkan memiliki lirik untuk memanggil setan?
1.Aserejé ( 2012 , Last Ketchup )
Masihkah kalian ingat lagu dengan gerakan ikonik yang dinyanyikan oleh tiga perempuan dari band Last Ketchup? Kalau kamu lahir tahun 90an, pasti ingat betul dengan lagu ini.
Musik rancaknya diduga menghantarkan lagu berbahas Spanyol ini jadi populer di seluruh dunia. Namun ternyata, ada beberapa kata aneh yang tidak ada di daftar kosa kata bahasa Spanyol, seperti kata “ragatanga”, yang ternyata adalah sebuah upacara pemanggilan setan dari Eropa.
2.Hotel California ( 1976, Eagles )
Musik sendunya dengan vokal yang killer membuat kamu yang lahir di tahun 90-an pasti pernah mendengar dan ikut bergumam mengikuti musiknya yang memang enak.
Namun di dalam liriknya, banyak terdapat potongan-potongan metafora yang dapat dikaitkan dengan keberadaan sebuah gereja yang mati lalu diambil alih oleh para pemuja setan di California pada tahun 1969, tepat seperti lirik “we haven’t had that spirit here since nineteen sixteen nine”. Jika diputar terbalik, kamu dapat mendengar kata-kata "Yes, Satan organized his own religion."
3.Umbrella ( 2008 , Rihanna )
Banyak yang langsung mengaitkan hits milik Rihanna dan Jay Z ini dengan sebuah penyimpangan, terutama dengan tema good girl gone bad yang diusung Rihanna. Video klipnya pun secara implisit diduga memasukkan unsur-unsur kepercayaan iluminati.
Belum lagi lirik lagunya yang memicu pertanyaan, apakah setiap kata mengandung panggilan pada kuasa gelap untuk melindungi sosok Rihanna? .
4.Take Me to Church ( 2013 , Hozier )
Baru saja dinominasikan sebagai Song of The Year di Grammy 2015, penggunaan kata Churchatau gereja yang merupakan tempat ibadah dalam lagu ini saja sudah kontroversial.
Meski tidak terang-terangan memuja setan, beberapa bagian dalam lirik lagu Hozier ini mengandung pemujaan terhadap wanita, seks dan dosa duniawi lainnya dengan penggunaan kata-kata yang biasa digunakan dalam ranah religius. Sulitnya untuk tidak menyanyikan lagu ini pasti juga kamu rasakan;karena musiknya yang memang “racun” banget bagi telinga.
No comments: